Palapatvnews | Bogor, Sejumlah pedagang yang menempati areal Pasar Festival Cisarua (Pafesta) yang berlokasi sebelah Pasar Tohaga Cisarua saat ini mengakui merasa tenang setelah tempat usahanya resmi dikelola oleh Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan (YPPSDP).
Usai pelaksanaan syukuran penggunaan Hanggar/los dan Area Parkir Pafesta pada hari Selasa (12/09/23) yang lalu, badan pengelola pafesta (YPPSDP) Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia, menyatakan telah dibuka kios los pafesta dengan gratis biaya sewa.

Ade Muhamad Ali | Manager Operasional Pasar Festival Cisarua (Pafesta)
Hal tersebut di sampaikan Ade Muhamad Ali selaku Manager Operasional pasar Festival Cisarua (Pafesta) saat di temui awak media di kantor Pafesta. Rabu, (20/09/23)
Ade Muhamad Ali atau yang biasa di panggil adem mengatakan, “Ayooo!!!! manfaatkan kesempatan ini bagi warga kecamatan cisarua khususnya para pedagang yang belum memiliki hanggar / los untuk mengembangkan usahanya”.
Untuk pendaftaran gelombang pertama kami buka dari Tanggal 1 Oktober 2023 sampai dengan 20 Oktober 2023.
Untuk Lokasi Pendaftaran silahkan mendatangi Kantor Badan Pengelola Pafesta yang ber alamat di Jalan Raya Puncak, Pafesta Km 81, No. 20, Cisarua Kab. Bogor 16750. Jelasnya.
Adapun jika ada pemilik awal hanggar/los merasa sudah mendaftarkan kepada pengelola awal, silahkan konfirmasikan dengan cara mendatangi kantor Pafesta, himbaunya.
Sementara salah satu pedagang yang telah menempati hanggar/los di pafesta iyan yang berjualan kedelai mengaku senang dan tenang setelah management pafesta di kelola oleh Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan (YPPSDP).
“Sangat senang dengan kehadiran management baru yang di kelola oleh Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan (YPPSDP), saya pun berjualan jadi merasa tenang.(Nuy)