Palapatvnews | Bogor, Dalam rangka melaksanakan tugas kewilayahan, Danramil 0621-10/Cisarua megamendung dan babinsa laksanakan pengarahan dan tausyiah kepada ibu ibu pengajian Majelis Taklim Nurul Hikmah desa Sukamanah kecamatan Megamendung kabupaten Bogor. Rabu, (06/09/23)
Dalam kesempatan itu Mayor Inf TB Eka Purnama, S. I. P,. M. M, selaku Danramil 0621-10/Cisarua Megamendung menyampaikan, agar selalu menciptakan suasana yang harmonis di dalam lingkungan keluarga.



Dan yang paling penting seorang istri harus menghormati suami nya, karena suami adalah raja dalam rumah tangga. Kemudian seorang istri harus pandai mendidik anak anaknya ke arah yang baik dan bermanfaat .
Selain itu istri harus pintar mengatur ekonomi dengan sebaik baiknya, karena hal tersebut untuk menghindari pinjaman utang piutang. Karena di zaman ini banyak sekali beredar kabar seorang ibu rumah tangga yang terjerat dengan pinjol ataupun bang emok.
Maka dari itu danramil berpesan lebih baik riungan (berkumpul) yang bermanfaat seperti halnya pengajian rutin yang sedang berlangsung di aula kantor desa Sukamanah, tentunya dengan kumpulan pengajian ini di harapkan dapat mengurangi ghibah, membicarakan hal yang tidak bermanfaat.
Kegiatan pengajian ibu ibu seperti ini dapat menjadikan tauladan bagi anak anaknya. Sehingga kelak anak anaknya menjadi generasi yang luar biasa dan bermanfaat untuk negeri ini.
Kemudian yang terakhir danramil menghimbau tetap jaga keharmonisan sesama tetangga di dalam kehidupan sehari-hari, apalagi saat ini mendekati tahun politik jangan sampai mudah diadu dombakan untuk kepentingan politik. Tetap jaga keharmonisan sesama tetangga.
Kegiatan pengajian yang berlangsung sekitar pukul 13.30 Wib, dihadiri Danramil 0621-10 Cisarua Megamendung, Kepala Desa Sukamanah, Babinsa Sukamanah, Ibu ibu kader PKK, dan Ibu ibu Majelis Taklim Nurul Hikmah.
Kegiatan selesai pada pukul 14.40 Wib dalam keadaan aman dan lancar.(Nuy)