Palapatvnews | Bogor, Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Gardapatih, bersama beberapa anggotanya, mengadakan kegiatan berbagi takjil di KP.Cibogel RT 01/03 Desa Kota Batu, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, pada Minggu, 24 Maret 2024. Dalam kegiatan sosial berbagi takjil ini, hadir Sekretaris Jenderal (Sekjen) dan Bendahara DPK, serta perwakilan anggota yang tersebar di beberapa wilayah Kabupaten Bogor.
Meskipun diguyur hujan deras, semangat para anggota Gardapatih tidak sedikitpun memudar. Mereka tetap melaksanakan kegiatan sosial ini dengan penuh semangat. Herman, selaku Ketua DPK Gardapatih Kabupaten Bogor, mengatakan bahwa dalam kegiatan takjil hari ini, mereka berhasil mengumpulkan biaya dari sumbangan teman-teman yang menyisihkan sedikit rezekinya.

Lebih dari 500 dos takjil berhasil dibagikan dalam kegiatan ini. Herman juga mengungkapkan harapannya bahwa kegiatan sosial ini akan semakin bervariasi di tahun-tahun mendatang. Semangat untuk berbagi terhadap sesama di bulan yang suci ini tetap terjaga, meskipun dalam kondisi cuaca yang tidak mendukung.
Dengan adanya kegiatan ini, DPK Gardapatih Kabupaten Bogor turut berperan dalam membantu masyarakat yang membutuhkan. Semoga kegiatan sosial seperti ini dapat terus dilakukan dan memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan.
Reporter: Robi