Cisarua | Pemasangan gapura Kampung BPMD merupakan langkah awal yang sukses dalam rangka memperkuat identitas dan kebanggaan warga. Proses ini dimulai dari inisiasi ide yang muncul dari kebutuhan untuk memberikan tanda pengenal yang jelas bagi kampung tersebut.
Menurut ketua RT 01/07 Kp. BPMD Desa Tugu Selatan Kecamatan Cisarua kabupaten Bogor, pertemuan rutin selalu kami adakan untuk memastikan setiap masukan dan saran dari masyarakat. Hingga akhir nya disepakati gapura kami buat dari besi baja ringan agar terlihat kokoh, sehingga memuat elemen-elemen modern yang menambah nilai estetika dan fungsionalitas gerbang.

” Kami selalu mengadakan pertemuan dengan warga mas, menampung saran dan masukan agar gerbang masuk ke kampung kami dapat di terima oleh semua kalangan, makanya kami buat gapura ini dari bahan baja ringan, selain kokoh, mudah dipasangkan serta menambah nilai estetika dan fungsionalitas gerbangnya mas, ungkap Rizki.
Pelaksanaan pemasangan gapura melibatkan berbagai elemen masyarakat, mulai dari pemuda hingga tokoh masyarakat setempat, sangat membantu dalam pemasangan gapura yang di kerjakan Senin sore. Partisipasi aktif warga dalam proses ini menunjukkan semangat gotong-royong yang masih kuat di kampung BPMD. Mereka bekerja bahu-membahu, mulai dari menggali pondasi hingga memasang struktur utama gapura.
Gapura ini tidak hanya menjadi ikon baru, tetapi juga menjadi simbol kebersamaan dan semangat membangun kampung yang lebih baik. Konsep dasar pemasangan gapura ini merupakan identitas suatu kampung untuk menggambarkan kesadaran kolektif serta tanggung jawab kita dalam menjaga dan melestarikan lingkungan sekitar. Dengan simbol dan logo yang mencerminkan keberlanjutan dan keharmonisan, identitas kampung BPMD ini diharapkan dapat menjadi pengingat visual yang kuat akan pentingnya tindakan pro-lingkungan dalam kehidupan sehari-hari.



Lebih lanjut Rizky mengatakan sangat mengapresiasi sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam mewujudkan identitas kampung ini. Dukungan dan partisipasi aktif dari masyarakat setempat, serta pemuda di lingkungan sangatlah berarti. Bersama-sama, kita telah menunjukkan bahwa dengan usaha dan kesatuan, kita dapat mencapai tujuan yang lebih besar dan lebih baik bagi lingkungan kita.
Peran serta masyarakat merupakan elemen krusial dalam keberhasilan pemasangan gapura sebagai identitas KP. BPMD. Dalam setiap tahap pengerjaan, partisipasi aktif warga menjadi faktor penentu yang tidak bisa diabaikan. Gotong royong, sebagai nilai luhur budaya Indonesia, menjadi fondasi utama yang menggerakkan semua pihak untuk berkontribusi. Melalui kebersamaan, warga memberikan tenaga, pikiran, dan sumbangan materi demi terwujudnya gapura ini.
Terakhir ketua RT 01/07 mengatakan masyarakat kampung BPMD menyambut dengan penuh syukur atas tercapainya pemasangan gapura. Semoga setiap langkah dalam proses pembuatan gapura ini menjadi amalan baik yang diterima oleh Allah SWT dan membawa berkah bagi seluruh warga kampung BPMD, pungkasnya.
Reporter: Nuy