Bogor | Kampanye perdana untuk calon bupati dan wakil bupati Bogor tahun 2024 resmi digelar oleh KPU.D Kabupaten Bogor pada malam Sabtu (26/10/2024) di Gedung IPC, Desa Pandansari, Kecamatan Ciawi.
Acara ini menarik perhatian masyarakat, mengingat pentingnya pemilihan pemimpin untuk periode 2024-2029 dari kedua calon yang hadir.
Dalam acara tersebut, Karang Taruna Desa Pandansari berperan sebagai pendukung penting dalam menjaga keamanan dan kelancaran debat.
Mereka berkolaborasi dengan petugas dari berbagai instansi untuk memastikan aktivitas ini berjalan dengan baik dan kondusif.
Ketua Karang Taruna, Rizki Putra Pratama, mengatakan bahwa ini adalah kesempatan bagi mereka sebagai tuan rumah, “Dukungan kami adalah bentuk tanggung jawab sosial dalam menciptakan suasana yang mendukung visi dan misi para calon,” ujarnya.
Kegiatan ini tidak hanya tentang pemilihan pemimpin, tetapi juga sebagai upaya untuk menanamkan pemahaman dan meningkatkan kesadaran tanggung jawab sosial di kalangan generasi muda Desa Pandansari.
Rizki menambahkan, “Kami berharap partisipasi kami dalam acara ini bisa membuat warga lebih bijak dalam memilih pemimpin yang tepat setelah mendengar visi dan misi masing-masing kontestan.”
Dengan demikian, Karang Taruna Desa Pandansari berkontribusi dalam membangun semangat kebersamaan, jiwa kekeluargaan, dan kesetiakawanan sosial yang kuat di masyarakat.
Reporter: Uka