Rokan Hilir | Rokan Hilir merupakan satu daerah yang telah mencapai usia hampir 24 tahun, menghadapi berbagai tantangan dan harapan. Sepantasnya, masyarakat dan pemimpinnya bersikap kritis dan adil dalam memberikan penilaian. ‘Tak ada asap, tak ada api,’ pepatah yang mengingatkan kita untuk selalu melihat kebenaran di balik setiap kejadian, terutama dalam dunia politik.
Adalah penting bagi kita untuk memuji dan mengkritik pemimpin dengan sebijak mungkin. Pujilah pemimpin sesuai dengan prestasi yang ada, dan kritiklah dengan adil tanpa berlebihan. Perilaku yang berlebihan dalam memuji atau mencela adalah tidak beretika dan jauh dari adab yang seharusnya kita jaga. Bijak menyikapi persoalan berarti memberikan kritik yang konstruktif dengan bukti yang jelas, bukan sekadar tuduhan tanpa dasar.
Rokan Hilir akan segera mengadakan pemilihan kepala daerah (pilkada). Masyarakat berharap proses pilkada berlangsung secara adil dan jujur. Namun, tantangan yang dihadapi tidak sedikit. Banyak dugaan bahwa petahana mungkin menyalahgunakan kekuasaan demi kepentingan politik. Kita harus mengingatkan para aparatur pemerintah, penyelenggara pemilu, dan pengawas untuk tetap netral. Mereka bekerja atas uang pajak rakyat, bukan demi kepentingan kandidat tertentu.
Masyarakat Rokan Hilir sangat mengidamkan pemimpin yang beretika, beradab, dan berintegritas tinggi. Pemimpin yang terpilih diharapkan mampu mempertanggungjawabkan perbuatannya di dunia maupun di akhirat. Oleh karenanya, mari kita dukung pemilihan yang jujur dan adil agar Rokan Hilir dapat dipimpin oleh sosok yang benar-benar layak dan mendapat legitimasi dari masyarakat.
Penulis: Nurdin Muhamat Tahir (Tokoh Melayu Rokan Hilir)
Reporter: Sujiono