Palapatvnews | Bogor, Sudah menjadi agenda setiap tahun saat memasuki bulan Ramadhan, melakukan kegiatan tarawih keliling seperti yang dilaksanakan setiap tahunnya oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor. Kembali menyelenggarakan program tarawih keliling (tarling) selama bulan suci Ramadhan 1445 Hijriyah (20/3/2024).
Turut hadir dalam kegiatan tarling tersebut Kadis DPKPP, Camat Cigombong, para kepala desa, Kapolsek Cijeruk, Babinsa, Babinmas, Kepala KUA Cigombong, tokoh masyarakat, serta tamu undangan. Mewakili PJ. Bupati Bogor, Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP) Kabupaten Bogor, Teuku Mulya ST.MT, melaksanakan tarling tingkat Kabupaten Bogor, di Masjid Al-Ikhlas Kampung Tambakan Desa Watesjaya, Kecamatan Cigombong.
Dalam sambutannya, Teuku Mulya mengajak kepada seluruh pihak untuk seiring sejalan membangun Kabupaten Bogor demi mewujudkan Kabupaten Bogor yang maju, sejahtera, berlandaskan iman dan taqwa. Ia juga menghimbau masjid-masjid di Kabupaten Bogor aktif mengajak dan memperbanyak kegiatan dakwah.
Di bulan Ramadhan ini lah saat kita jalin silaturahmi yang sempat terputus akibat perbedaan pilihan pasca pemilihan Pilpres dan Pileg. “Di bulan Ramadhan ini, kita isi dengan berbagai kegiatan yang positif. Memperbanyak amal ibadah, meningkatkan kepedulian sosial, memperbanyak sedekah, mempererat tali silaturahmi serta saling menghormati antar umat beragama,” ungkap Teuku Mulya.
Sementara itu, Camat Cigombong R.E Irwan Somantri S.STP menjelaskan kegiatan tarling merupakan gagasan yang dibuat oleh Pemerintah Kabupaten Bogor yang bertujuan sebagai ajang menjalin tali silaturahmi antara alim ulama dan umaroh. Selain itu, kegiatan tarling juga ajang untuk bertemu masyarakat dengan pemangku kepentingan.
Kegiatan tarling tingkat Kabupaten Bogor ini digaungkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor yang dipimpin Penjabat (PJ) Bupati Bogor, Pak Asmawa Tosepu. Pada kegiatan tarling tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Bogor memberikan bantuan uang untuk Masjid Al-Ikhlas yang berada di Kampung Tambakan, Desa Watesjaya, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor.
Reporter: Navin Niskal