Rokan Hilir | Polsek Panipahan terus berupaya meningkatkan kegiatan sosialisasi dan edukasi mengenai himbauan cooling system menjelang Pilkada 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan proses pemilihan yang aman, tertib, dan berkeselamatan.
Dengan melakukan sosialisasi, diharapkan masyarakat dapat memahami pentingnya menjaga situasi yang kondusif pada saat pemilihan. Kegiatan cooling system tidak hanya dilaksanakan di kantor pelayanan desa, tetapi juga dilakukan di jalan-jalan serta tempat keramaian.
Hal ini dilakukan untuk mencapai Pilkada yang damai dan menghindari ketegangan di masyarakat. Pada 08 Oktober 2024, kegiatan ini dilaksanakan oleh personel Polsek Panipahan Bhabinkamtibmas Panipahan Laut, yang secara aktif berinteraksi dengan masyarakat.
Kapolsek Panipahan, AKP Heppy Yendri, menekankan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat. Melalui patroli rutin dan kegiatan sosialisasi cooling system Pilkada Riau 2024, diharapkan dapat meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan menjelang Pilkada.
Kehadiran polisi di tengah masyarakat sangat penting untuk memberikan rasa aman dan nyaman, terutama saat suhu politik belum memanas. ‘Mari kita tingkatkan kebersamaan walaupun berbeda pilihan,’ ajak Bhabinkamtibmas Bripka Parlindungan Siregar.
Reporter: Mustar Manurung