Palapatvnews | Bogor, Pada hari Sabtu, tanggal 30 Maret 2024, Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan Ranting Gerindra Kecamatan Ciampea melakukan kegiatan sosial dengan membagikan 250 paket boks makanan kepada warga masyarakat yang melintas di depan kantor kecamatan Ciampea. Acara ini merupakan bagian dari upaya mempererat tali silaturahmi antara PAC dan ranting partai Gerindra yang ada di 13 desa sekecamatan Ciampea.
Ketua PAC Partai Gerindra Kecamatan Ciampea, Agus Sumantri, menyampaikan bahwa kegiatan ini juga dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa. Dalam bulan puasa Ramadhan 1445 H/2024 M ini, diharapkan amal ibadah puasa kita semakin meningkat dan bertambah.
Agus Sumantri juga menambahkan harapannya agar PAC dan ranting Gerindra di 13 desa sekecamatan Ciampea semakin solid. Ia mengucapkan terima kasih kepada pengurus PAC dan ranting Gerindra yang telah membantu mensukseskan kegiatan ini. Semoga kita semua diberikan keberkahan oleh Allah SWT. Amin ya Rabbal ‘Alamin.
Reporter: Robi