Bagansiapiapi | Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Kabupaten Rokan hilir mengecam dugaan tindakan pengancaman terhadap mahasiswa oleh salah satu oknum Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Rokan hilir Provinsi Riau. Sabtu, (8/3/2025).
Kabarnya, Paguyuban Mahasiswa yang tergabung di dalam Himpunan Pelajar dan Mahasiswa Rokan Hilir (Hipemarohi-Pekanbaru) diduga mendapatkan ancaman dari Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kepenghuluan Kabupaten Rokan Hilir (Kadis PMK Rohil) Yandra melalui Pesan WhatsApp.
Hal ini dikarenakan Hipemarohi- Pekanbaru sempat menyampaikan aspirasi di muka umum terkait adanya dugaan skandal proyek Web Peta Aset Desa di Kabupaten Rokan hilir, pada 27 Februari 2025 lalu.
Terkait dugaan ancaman terhadap Hipemarohi-Pekanbaru yang dilakukan oleh Kepala Dinas PMK Rokan Hilir Yandra serta dugaan skandal proyek Web Peta Aset Desa, maka PC PMII Rokan Hilir dengan tegas mengecam keras tindakan tersebut dan siap mengawal kasus ini hingga tuntas.
“Kami mengecam keras tindakan Kadis PMK Rohil, diduga dirinya menggunakan jabatannya untuk mengintimidasi mahasiswa. Jika benar ia melakukan ancaman, maka ini adalah bentuk arogansi dan penyalahgunaan kekuasaan yang tidak bisa dibiarkan,” Ujar Ketua Umum PC PMII Rohil Pada Sabtu, (8/3/2025)
Menurutnya, “Pejabat Arogan seperti dirinya (red) tidak layak memimpin, karena alih-alih bekerja transparan, ia justru memilih membungkam kritik dengan ancaman. Kepemimpinan yang didasarkan pada ketakutan adalah bukti kegagalan moral dan integritas,” Kata Muhammad Khoir Al Ansor lagi
Oleh sebab itu, Kami menuntut agar Polres Rokan Hilir dan Kejati Riau untuk segera mengusut dugaan ancaman ini serta skandal proyek Web Peta Aset Desa secara adil dan transparan. Jangan sampai aparat menjadi alat kekuasaan yang hanya melindungi kepentingan segelintir elite,” Pinta pemuda yang akrap disapa Ansor tersebut
Tidak hanya itu, Muhammad Khoir Al Ansor juga menyerukan kepada seluruh mahasiswa, pelajar, akademisi, dan masyarakat untuk bersatu melawan arogansi pejabat yang anti-kritik. Jangan biarkan pemimpin yang takut transparansi dan alergi terhadap kontrol sosial terus merajalela di Negeri seribu kubah Rokan Hilir ini,”. ajak Ansor lagi
Ansor juga menegaskan bahwa PC PMII Kabupaten Rokan Hilir senantiasa akan membersamai Hipemarohi-Pekanbaru sebagai moralitas sesama mahasiswa seraya memberikan ultimatum apabila kasus ini tidak segera diproses dengan adil, maka kami siap menggelar aksi besar-besaran sebagai bentuk perlawanan terhadap penyalahgunaan kekuasaan di Kabupaten Rokan hilir ini,” Pungkasnya.