Palapatvnews | Cigombong, Hari ini, Kamis (4/7/2024), telah dilaksanakan pelantikan dan pengangkatan sumpah Badan Permusyawaratan Desa (BPD) sekecamatan Cigombong. Acara tersebut diadakan di Gedung Serba Guna Trimitra Kecamatan Cigombong dan dipimpin langsung oleh Camat Cigombong, Irwan Soemantri.
Acara tersebut disaksikan oleh Sekcam Cigombong, Kasie Pem, serta turut hadir pula Kasatpol PP, Kapolsek Cijeruk, Danramil, Ketua KUA Cigombong, dan para kepala desa sekecamatan Cigombong. Dalam kesempatan ini, Camat Cigombong Irwan Soemantri, S.STP, memberikan wejangan dan mengingatkan tentang fungsi dan tugas BPD.

“Sesuai dengan aturan yang berlaku, maka BPD harus bekerjasama dengan kepala desa untuk memajukan dan menampung aspirasi masyarakat. BPD juga harus membantu pemerintah dalam mewujudkan Pancakarsa di wilayah masing-masing,” ujar Irwan Soemantri. Ia menekankan bahwa BPD dan kepala desa harus menghindari perselisihan yang dapat berdampak negatif pada kepentingan masyarakat.
Kepala Desa Cigombong, Hendrawan, S.IP, juga memberikan pesan kepada BPD. Ia menekankan bahwa BPD dan desa harus menjalankan program dari pemerintah, baik dari pemkab Bogor, maupun pemerintah pusat. “BPD harus bisa menampung aspirasi masyarakat dan melaksanakannya. BPD dan kepala desa harus dapat menciptakan iklim yang kondusif, integritas, serta netralitas dalam menjalankan fungsinya sehingga kepercayaan masyarakat terhadap BPD tumbuh,” ujar Hendrawan.
Dalam acara yang sama, Erwin Ginanjar, Ketua BPD Desa Tugujaya, menyampaikan harapannya untuk mewujudkan cita-cita desa yang mandiri dan sejahtera. “Harapannya, Desa Tugujaya dapat mandiri dan sejahtera serta menjadi desa yang maju. Dengan adanya pembangunan desa, mudah-mudahan membawa dampak positif bagi masyarakat,” ungkap Erwin.
Acara pelantikan ini diharapkan dapat memperkuat peran BPD dalam menjalankan tugas dan fungsinya demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di Kecamatan Cigombong.
Reporter: Navin Niskal