Tebing Tinggi | Bencana kebakaran merupakan ancaman serius baik secara material maupun imaterial. Oleh karena itu, mitigasi risiko kebakaran seharusnya menjadi keterampilan dasar yang dikuasai oleh semua orang. Kebakaran bisa terjadi kapan saja dan di mana saja tanpa pandang bulu, sehingga penting untuk memahami cara penanggulangan dan pencegahannya.
Pada Kamis, 19 September 2024, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tebing Tinggi bekerja sama dengan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Tebing Tinggi mengadakan sosialisasi dan simulasi penanggulangan dini bahaya kebakaran. Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.45 WIB dan dibuka oleh Kepala Lapas, Leonard Sillalahi, dihadiri oleh berbagai pejabat serta petugas pemadam kebakaran.



Kegiatan ini dibagi menjadi dua sesi. Pertama, sosialisasi yang dipimpin oleh Leli Suriani, membahas cara mengidentifikasi sumber kebakaran, klasifikasi, dan metode pencegahan kebakaran. Sesi kedua, simulasi penanganan kebakaran dilaksanakan di lokasi dapur lapas, penting karena area tersebut memiliki risiko tinggi. Kegiatan ini bertujuan memberikan edukasi serta praktik kepada petugas dan narapidana yang bekerja di bagian dapur mengenai potensi bahaya kebakaran serta penanggulangan dini yang tepat.
Reporter: Jhony Sikumbang