Palapatvnews | Cisarua, Babinsa Desa Leuwimalang, Serka Ayub, melaksanakan kegiatan pengecekan dan pelatihan Linmas Desa Leuwimalang di halaman kantor desa. Kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan menjelang bulan Agustus tahun 2024.
Adapun kegiatan tersebut diadakan karena akan adanya lomba Peraturan Baris-Berbaris (PBB) antar Linmas se-Kecamatan Cisarua. Lomba ini diadakan dalam rangka memeriahkan HUT Republik Indonesia ke-79 yang akan dilaksanakan di wilayah Kecamatan Cisarua.
Kegiatan pengecekan dan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan kesiapan Linmas Desa Leuwimalang. Dengan latihan rutin, diharapkan anggota Linmas dapat tampil prima dalam lomba PBB serta siap menjalankan tugas keamanan dan ketertiban di desa. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi ajang untuk mempererat kerjasama dan solidaritas antar anggota Linmas.
Serka Ayub berharap, dengan persiapan yang matang, Linmas Desa Leuwimalang dapat meraih prestasi dalam lomba PBB dan turut serta dalam memeriahkan peringatan HUT RI ke-79 di Kecamatan Cisarua.
Sumber: Koramil 0621-10/ Cisarua Megamendung