Rokan Hilir – Sejumlah warga di Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir, mempertanyakan aliran air yang masuk ke lahan milik warga bernama Sutrisno Siregar. Air tersebut diketahui berasal dari area belakang Rumah Sakit Awal Bros Bagan Batu. Kejadian ini mencuat pada Rabu (8/10/2025).
Menindaklanjuti hal itu, pihak masyarakat bersama manajemen Rumah Sakit Awal Bros Bagan Batu menggelar pertemuan mediasi untuk mencari kejelasan terkait sumber air yang mengalir ke lahan warga.
Tila, perwakilan dari bagian umum RS Awal Bros Bagan Batu, menjelaskan bahwa Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di rumah sakit beroperasi sesuai standar dan berada dalam pengawasan ketat.
“Air dari recycle IPAL digunakan untuk menyiram tanaman dan menggelontor toilet, serta tidak dibuang ke luar kawasan atau ke badan air,” ujarnya.
Sementara itu, M. Ariansyah dari bagian proyek menambahkan bahwa air yang mengalir ke lahan warga bukan berasal dari limbah, melainkan air hujan yang menggenang di bak kontrol drainase dan merembes melalui sela-sela saluran.
Dokter Dwi Okta Lestari, Manager Marketing dan Humas RS Awal Bros Bagan Batu, menegaskan bahwa peristiwa ini terjadi akibat miskomunikasi antara masyarakat dan pihak rumah sakit.
“Ini hanya karena adanya miskomunikasi antara masyarakat dan pihak rumah sakit,” jelasnya.
Baik pihak rumah sakit maupun masyarakat sepakat untuk memperkuat komunikasi dan koordinasi agar kejadian serupa tidak menimbulkan kesalahpahaman di kemudian hari.
Reporter: Sujiono
Eksplorasi konten lain dari Palapatvnews
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.