Palapatvnews | Konawe, Pejabat (Pj) Bupati Konawe Dr. H. Ramba, SE.,MM meninjau lokasi banjir, sekaligus memberikan bantuan sembako terhadap masyarakat korban banjir di desa Konggamea Kecamatan Sampara pada Sabtu, (09/03/2024).
Pj. Bupati Konawe menyampaikan keprihatinannya atas musibah banjir yang menimpah di beberapa kecamatan di kabupaten konawe, ia berharap masyarakat yang terkena dampak banjir dapat bersabar. Dirinya selaku Pemerintah tidak akan tinggal diam dan akan terus berupaya memberikan perhatian dan memberikan bantuan kepada masyarakat korban banjir.
Dan ia berharap semoga musibah ini segera berlalu, terlebih saat ini kita sedang menghadapi bulan suci ramadhan yang sedikit hari lagi akan tiba.
Dalam rapat koordinasi yang dilaksanakan di kantor camat Sampara Pj. Bupati Konawe memberikan arahan kepada beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di kantor Kecamatan Sampara diantaranya Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Kawasan Permukiman (PUPR-KP) dan Kepala Dinas Sosial (Dinsos).
Dalam pertemuan tersebut Pj. Bupati Konawe menyampaikan dua hal, yang pertama agar BPBD segera membuat Posko tanggap darurat di desa Langgonawe, Kecamatan Wonggeduk dan yang kedua, PUPR-KP segera lakukan perbaikan infrastruktur dan memerintahkan Dinas Sosial agar segera menyalurkan bantuan makanan dan obat obatan.
Ditempat yang terpisah Pj. Bupati Konawe menyampaikan bahwa”ada cukup banyak masyarakat yang terkena dampak banjir diantaranya di Kelurahan Abelisawah Kecamatan Anggalomoare Desa Konggamea Kecamatan Sampara dan Desa Langgonawe Kecamatan Wonggeduku.
Lebih lanjut Pj. Bupati Konawe menyampaikan bahwa untuk posko tanggap darurat dan bantuan bahan makanan Indomie, telur dan beras hari kita drop di tiga lokasi banjir yaitu di Kelurahan Abelisawah Kecamatan Anggalomoare, Desa Konggamea Kecamatan Sampara dan Desa Langgonawe Kecamatan Wonggeduku.
Selain itu Pj. Bupati Konawe juga memberikan dua himbauan kepada masyarakat, yang pertama dalam rangka menyikapi cuaca yang ekstrim saat ini agar selalu waspada bilamana kembali terjadi hujan deras agar segera dilaporkan kepada pemerintah setempat dan yang kedua menghimbau kepada masyarakat yang tinggal di ibu kota kecamatan agar tidak membuang sampah sembarangan.
Selama kunjungan Pj. Bupati Konawe berdialog langsung dengan masyarakat untuk memberikan kata-kata semangat dan kesabaran dalam menghadapi musibah sementara itu, pihak BPBD telah meningkatkan kesiapsiagaannya dan berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk mengantisipasi datangnya banjir susulan.
Reporter : Andry William Firdaus