Palapatvnews | Labuhanbatu, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Labuhanbatu memberikan edukasi mengenai tertib berlalu lintas kepada para siswa. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka Operasi Keselamatan Toba 2024. Polres Labuhanbatu melaksanakan kegiatan “Police Go to School” dan membagikan brosur/stiker kepada para guru di MTSN1 Ratu, Jalan Kampung Baru, Rantauprapat pada hari Jumat (22/03/24).
Kapolres Labuhanbatu, AKBP Dr. Bernhard L. Malau, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Labuhanbatu, AKP P. Napitupulu, SH, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mendisiplinkan para murid mengenai tertib berlalu lintas guna mengurangi pelanggaran dan kecelakaan. Hal ini juga bertujuan untuk menciptakan keamanan dan kondusifitas dalam berlalu lintas.



Dalam kegiatan ini, Sat Lantas Polres Labuhanbatu mensosialisasikan Operasi Keselamatan Toba 2024 kepada para murid agar selalu mematuhi tata tertib berlalu lintas. Beberapa prioritas operasi keselamatan yang disampaikan kepada pengguna jalan antara lain:
- Tidak menggunakan ponsel saat berkendara
- Menghindari pengemudi di bawah umur
- Tidak berboncengan lebih dari satu orang
- Menggunakan helm SNI dan sabuk pengaman
- Tidak melebihi batas kecepatan saat berkendara
- Menghindari penggunaan knalpot bising
- Menghindari pengemudi yang dalam pengaruh atau mengkonsumsi alkohol
Kasi Humas menambahkan bahwa kegiatan “Police Go to School” ini merupakan kegiatan rutin Sat Lantas Polres Labuhanbatu dalam memberikan edukasi kepada para murid mengenai pentingnya tertib berlalu lintas. Edukasi seperti ini sangat penting, terutama bagi adik-adik kita yang masih sekolah. Mereka perlu diberikan pemahaman mengenai pentingnya tertib berlalu lintas sejak dini. Dengan begitu, disiplin berlalu lintas akan tercipta dengan sendirinya.
Reporter: Eka Hombing
Eksplorasi konten lain dari Palapatvnews
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.