Palapatvnews | Rokan Hilir – Camat Kubu DR Syafrizal.S.Ag,M.I.S didampingi TP PKK Wan Sri Suryanti.S.Ag,M,Pd.I, memimpin penyerahan Seragam dan Atribut kepada 21 anggota Paskibra yang diserahkan di aula Mapolsek Kubu, Senin 14/8/2023 sekira pukul 20.30 WIB malam.
Pelaksanaan Kegiatan penyerahan Kostum perlengkapan Paskibra disaksikan juga oleh Pelatih/binaan dari Polsek Kubu Bripka Syafrianto serta dari Koramil 04/Kubu Sertu Sugeng.
Camat Kubu Dr.Syafrizal mengapresiasi semangat paskibra yang sangat tinggi dalam mengikuti latihan tanpa mengenal cuaca.
Pihaknya menyebutkan semangat tersebut adalah bagian dari semangat semangat kemerdekaan sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan pejuang kemerdekaan yang telah menganugerahkan kemerdekaan kepada rakyat yang tahun ini sudah ke 78 tahun.
Ia mengajak para paskibra untuk terus semangat namun tidak mengabaikan kesehatan, seperti menjaga pola istirahat, pola makan dan lainnya. Sebab hari H pengibaran adalah hari yang dinantikan oleh seluruh rakyat tanpa terkecuali komponen masyarakat Kecamatan kubu yang akan ikut dan menyaksikan Upacara HUT RI.
Sekedar diketahui, menjadi paskibra adalah suatu kehormatan dan bisa dikatakan anugerah putra putri bangsa pilihan. Pasalnya paskibra merupakan poin penting dalam upacara sebagaimana momentum peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan Indonesia.
Penulis : Fahrorozi