Palapatvnews | Bogor, Senin, 18 Desember tahun 2023, di kampung Sukarapih, Desa Ciomas, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dilaksanakan kegiatan sosialisasi tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024. Ratusan masyarakat dari Desa Ciomas, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, antusias menghadiri kegiatan ini yang juga sekaligus menjadi ajang silaturahmi tim relawan pemenangan Ganjar Pranowo. Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Calon Legislatif (Caleg) dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Bogor dapil 3, Andriyansah, ketua PAC PDI Perjuangan, Ketua PAC, dan Bendahara Pospera kecamatan Ciomas, serta ratusan relawan pemenangan Ganjar Pranowo.
Andriyansah, Caleg DPRD Dapil 3 Kabupaten Bogor, S.IP, menyatakan bahwa kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk mendukung suksesnya Pemilu tahun 2024. Tujuan utamanya adalah agar masyarakat memahami semua unsur mekanisme pemilu. “Pemilu ini sangat penting, karena akan menentukan pemimpin-pemimpin termasuk Presiden, Wakil Presiden, DPR RI, DPD, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota untuk lima tahun ke depan. Kegiatan ini penting untuk memastikan bahwa masyarakat memahami aturan dan mekanisme pemilu saat pelaksanaannya,” ujar Andriyansah.
Andriyansah juga menambahkan, “Saya mengingatkan agar hati-hati terhadap informasi yang diterima. Informasi harus diperiksa dan diverifikasi, sehingga masyarakat tidak terjebak oleh berita yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan. Kita harus menjaga persatuan dan kesatuan sebagai bangsa.”
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pemilu tahun 2024. Dengan adanya pemahaman yang baik mengenai mekanisme pemilu, diharapkan akan banyak masyarakat yang datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada waktu yang ditentukan, sehingga persentase partisipasi pemilih dapat maksimal di setiap daerah.
Pemilu adalah momen penting dalam kehidupan demokrasi negara. Oleh karena itu, penting bagi kita semua untuk memahami dan mengikuti proses pemilu dengan baik. Dengan partisipasi aktif dari masyarakat, kita dapat memilih pemimpin yang terbaik untuk masa depan yang lebih baik.
Reporter: Herman Jampang
Editor: Nuy
Eksplorasi konten lain dari Palapatvnews
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.